6 Hal mengapa blogger memerlukan desain pada blog

Desain blog merupakan faktor penting dalam menunjang publikasi konten sebagai pusat tujuan. Tampilan sederhana dan mudah di navigasi oleh pengunjung menciptakan pesona tersendiri yang pada akhirnya mampu menarik minat pembaca untuk kembali lagi membaca konten yang kita sajikan
kutipan kalimat diatas adalah bagian dari artikel terdahulu dalam blog ini dengan judul  Menghadirkan Pesona  di Blog. Jika anda bertanya mengapa saya kembali menuliskan tentang desain blog? Berikut ini 6 hal mengapa blogger memerlukan desain pada blog!.

  1. Desain blog di bangun bukan untuk menghambat konten yang kita sampaikan. Kadang menempatkan iklan dan widget yang tidak tertata membuat pembaca blog sulit membaca artikel blog yang disampaikan. Inilah yang saya maksudkan dengan menghambat. Saya pernah di bombardir dengan widget dan iklan pada saat mengunjungi sebuah blog. Ini terasa cukup mengganggu, padahal tulisan yang disajikan cukup menarik.
  2. Memberi warna pada blog juga merupakan bagian dalam menampilkan nuansa. Di sisi lain warna juga bisa menjadi sebuah identitas dari blog yang kita kelola. Ketika penerapan warna pada blog tidak dipertimbangkan dari sisi audiens sebagai pembaca, maka konten yang disajikan tidak akan pernah mencapai audiens.
  3. Anda dan saya merupakan mahluk visual yang artinya cepat bereaksi terhadap photo atau gambar, video dan media lainnya sehingga menempatkan visual untuk menciptakan pesona bagi pembaca menjadi bagian yang tidak terpisahkan dalam membangun desain blog.
  4. Huruf konten menurut saya juga mempengaruhi kualitas desain blog. Penggunaan huruf yang sulit untuk dibaca dapat mengurangi minat pembaca untuk membaca tulisan yang kita sampaikan.
  5. Navigasi blog. ini merupakan poin penting dalam sisi desain. Masalah navigasi sering menjadi polemik terbesar untuk mendapatkan kemudahan akses. Menurut hemat saya alangkah lebih baik untuk membuat navigasi lebih dari satu agar memudahkan pengguna dalam mengakses seluruh bagian-bagian artikel yang ada dalam blog.
  6. Peranan kecepatan juga merupakan bagian yang tidak kalah guna menciptakan desain blog yang mudah di akses. 
Inilah enam bagian yang bisa saya bagikan kepada anda!
Ada pendapat lain sebagai bahan masukan?


9 Komentar

  1. desain blog melambangkan juga apa yang akan terisi dalam blog tersebut kang :D ,

    BalasHapus
  2. Desain menjadi sebuah identitas kita sebagai blogger dalam membenahi baik kualitas web designnya ataupun kualitas artikel atau kontennya :)

    BalasHapus
  3. bener juga kang.. tingkat kebetahan pengunjung ternyata emang patut di perhitungkan :) makasii kang iia ;)

    BalasHapus
  4. Ehehehe kalo desainnya gak oke kadang males juga bacanya, xixixi

    BalasHapus
  5. suka pusing kalo nemu blog yang rame
    tau maksudnya gimana
    ga mikir kali kalo kebanyakan tempelan bikin mata kesana kemari ga bisa fokus ke konten.
    apalagi yang suka nempelin feeds dari website berita. sering aku buka blog liat ada berita menarik di feeds, malah jadi ngacir kesana dan lupa sama blognya
    haha

    BalasHapus
  6. yang pasti,,, kalau tampilan visual suatu blog tersebut enak di lihat tentunya pengunjung pun akan betah berlama-lama di blog tersebut dan bahkan ingin kembali lagi berkunjung ke blog tersebut. jadi sebuah trafik deh..!!! :)

    BalasHapus
  7. ibarat kontes nyanyi, gak cuma suara karna tampilan juga penting. Walopun awalnya pake blind audition segala. Ujung2nya tetep yg eye catching yg dipertahanin!

    Sial! Oot ya, bung? Bhahaha

    BalasHapus
  8. Setuju. Saya pernah tuh blogwalking nemu blog iklan flash nya banyak bgt. Solusinya ya jadi in tampilan mobile. :v

    BalasHapus
  9. terima kasih mas 6 tipsnya, dengan melakukan ke 6 hal tersebut saya rasa sudah baik ya...

    BalasHapus

Posting Komentar

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama