Lebih Jauh Tentang Navigasi Blog

Lebih jauh tentang navigasi blog. Beberapa bulan yang lalu saya pernah menuliskan tentang masalah pada blog ini sebelum dapat di approve oleh tim adsense. Masalah tersebut dapat anda lihat pada artikel saya tentang Masalah Navigasi. Disana tertera bahwa adsense memberitahukan saya kalau blog yang saya kelola pada waktu itu terletak pada Navigasi situs yang sulit.


Navigasi pada blog merupakan bagian penting dalam rangka memberikan kemudahan akses seluruh isi yang terdapat dalam blog itu sendiri. Ketika pengguna mengunjungi blog, maka navigasi merupakan gambaran utama untuk membuat jembatan bagi si pengunjung dalam melintasi bagian konten yang terdapat dalam blog tersebut. Ini adalah salah satu dari kriteria adsense untuk menyetujui permintaan keanggotan anda sebagai mitra kerja mereka. Maka oleh sebab itu, navigasi sangat perlu diperhatikan oleh blogger yang menginginkan blognya mendapatkan kerjasama program periklanan adsense.

Susunlah navigasi dengan baik yang mengarah isi dari weblog yang anda miliki. Buatlah agar pengunjung blog lebih mudah mengakses artikel yang ingin di cari dari blog anda.

Disamping masalah navigasi, konten juga merupakan bagian penting yang perlu diperhatikan. Saya akan logikakan maksud dari konten ini sehingga dapat mudah di mengerti. Adsense adalah penyedia fasilitas atau sebagai informasi tambahan untuk konten yang kita sajikan. Misalnya anda membuat konten dengan memberikan penjelasan mengenai A dan B, maka adsense akan membantu dengan cara yang lebih dalam dengan menyediakan penjelasan mengenai C dan D yang merupakan bagian tambahan dari A dan B tersebut. Dalam istilah pasar, jika anda menjual telepon genggam keluaran tahun 2011, maka adsense memberikan informasi bahwa telepon genggam yang anda jual tersebut kini telah ada versi yang baru tahun 2012. 

Intinya adalah iklan adsense merupakan sumber tambahan bagi pengguna yang mengunjungi blog anda. Jadi, menyediakan konten yang bermutu dan informatif sangat diperlukan. Tapi perlu diingat, konten tersebut bukan hanya berupa dagangan saja. Anda bisa menuliskan tentang informasi daerah anda seperti tempat wisata, budaya adat istiadat, atau apa saja yang bisa menjadi informasi bagi pengguna.

10 Komentar

  1. Terimakasih atas penjelasan atau pencerahanya sobat, sangat membantu, tp blog saya sepertinya g d terima nih sob, hehehe

    BalasHapus
  2. wah, bung Penho ini memang sangat expert dalam membagi ilmu blogger yaa ...


    untuk masalah adsense, aku pengen coba ..
    tapi ...
    belum ada niatan aja. hehe ..... :D

    BalasHapus
  3. Tengkyu masbro. Bisa jadi refrensi kalo mau daftar nanti. :D

    BalasHapus
  4. iya bener gan, nafigasi yang baik tentunya jugamenambah pageview di blog ya gan. dan kalau si pengunjung suka, jadi pengunjung setia dah. :D, btw saya lagi mencoba nafigasi untuk ponsel nie. tapi belum tau caranya. sambil terus belajar nie. :D

    BalasHapus
  5. nAVigasi memang perlu bangeds. Saya setuju dengan Bung Penho. Website atau BLOG ibaratnya HUTAN, jadi dengan navigasi yang baik, pengunjung tidak akan "tersesat" di hutan belantara website

    BalasHapus
  6. makin asik tutor disini sob, ane juga kl ketemu blog baru biasanya ngoprek2 navigasinya doang, suka penasaran ma isi-isinya ntu lho :P

    BalasHapus
  7. susah amat mau koment di sini ya. hiks....berat juga loadingnya. apa inetku yg lelet.

    BalasHapus
  8. Abis baca ini aku jadi buka halaman adsenseku.
    Kok masih dikit duitnya... :D

    BalasHapus

Posting Komentar

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama