Menulis Konten Blog dan Pengaruhnya Terhadap Adsense

Hallo lagi sobat blogger yang saya cintai seantero dunia maya ini.

Sebuah kesalahan dalam mengadirkan konten di blog ini memberikan pelajaran berharga kepada saya tentang betapa pentingnya membaca tata tertib atau sebuah kebijakan. Tetapi syukurlah, karena dengan keanehan dan kesalahan yang saya buat ini akhirnya dapat memberikan gambaran kepada author blogger lainnya melalui sebuah tulisan.

Kesalahan apa yang saya maksudkan? berikut pengalaman yang baru saja saya alami tentang  iklan adsense yang tidak tampil di blog. Namun apakah ini dapat menyebabkan iklan di banned atau dinonaktifkan?
saya kurang begitu tahu akan hal tersebut. tetapi yang jelas, apa yang saya alami ini bisa menjadi bahan referensi bagi sobat semua tentang pentingnya memilih sebuah konten pada blog yang memiliki account adsense dan bagi anda yang ingin mendapatkan account adsense.


Beberapa jam yang lalu saya menayangkan sebuah pengalaman yang diberikan oleh salah satu orang tua teman saya, warga penduduk di kampung. Dari hasil pengalaman yang dibagikan tersebut, kemudian saya rangkum dan update hanya untuk sekedar dibaca-baca. (mungkin buat sobat yang sempat membuka blog pagi tadi sempat melihat tulisan ini). untuk lebih jelasnya, saya tampilkan gambar disamping kiri ini.

Pada posisi home page, Iklan adsense yang saya pasang diatas dan dibawah kolom posting terlihat jelas sekali. 
Namun kemudian terjadilah fenomena yang akhirnya melahirkan artikel ini.
Ketika saya coba untuk membuka seluruh isi tulisan tersebut, ternyata seluruh tampilan iklan baik dibagian atas, bawah dan samping mendadak hilang. Awalnya saya kira karena koneksi internet yang lagi down, kemudian saya coba beberapa kali tetapi hasilnya iklan tetap tidak tampak ketika keseluruhan artikel ini saya buka. (hanya pada artikel ini lho, bukan artikel saya yang lain).

Akhirnya, otak saya bertanya, Ada Apa Denganmu, Artikel ku?
Nah, setelah berputar-putar sejenak akhirnya saya bertemu dengan link berikut http://support.google.com
Ini adalah link tentang tata tertib atau kebijakan sebagaimana yang saya maksudkan diatas. Disini saya mendapatkan jawaban mengapa iklan tidak muncul pada artikel seperti pada gambar disamping tersebut. 
Akhir kata, tulisan tentang pengalaman orang tua sahabat saya tersebut saya bumi hanguskan untuk menjaga hal-hil yang tidak diinginkan.

Mudah-mudahan pengalaman saya ini bermanfaat bagi sobat blogger lainnya. 

10 Komentar

  1. saya juga pernah mengalami hal yang sama, namun ternyata itu hanya sementara..jadi santai saja kawan...keep happy blogging always :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. jadi begitu ya. gue malah langsung copot aza tuh! takut di marahi mbak gugel hehehe

      Hapus
  2. guru yang paling enak adalah pengalaman orang lain, nah ini adalah guru yang paling enak. kalau buat bung penho mungkin gak enak. wkwkwkwkwk....

    BalasHapus
    Balasan
    1. hahahha...tapi kan guru itu punya beberapa type!

      Hapus
  3. kalau ane semua hilang sob, andsense ngasih email kalau blog ane ditangguhkan :(

    bisa tau gmna caranya biyar adsense tampil diblog ane lagi ??

    BalasHapus
    Balasan
    1. banding aza bro kesini https://support.google.com/adsense/bin/request.py?contact_type=policy_violation_appeal

      Hapus
  4. ooh. ternyata konten bisa berpengaruh juga tooh .... ?

    mungkin google mengerti apa yang sedang akang postingkan kemarin ... hmm ...

    BalasHapus
  5. hati hati bermain kontent untuk adsense gan. dia orang yang peka terhadap kontent, salah sedikit aja bisa di peringati atau bahkan bisa di banned. jadi, ya hati hati aja.

    BalasHapus
  6. wah pelajaran yang sangat bermanfaat sobat..? ternyata adsense sangat anti dengan yang namanya posrnografi ya...?

    yah kita ambil hikmahnya saja sobat,toh pengalaman sobat kali ini bisa jadi guru yang sangat berharga buat sobat dan buat temen blogger yang lain....

    BalasHapus

Posting Komentar

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama